Lingga Bayu – Babinsa Koramil 16/BN Kodim 0212/Tapsel Sertu Holis Nasution kembali melatih anggota Paskibra mempersiapkan petugas pengibar bendera upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 Tahun 2022 di Kecamatan Lingga Bayu Kabupaten Mandailing Natal, Minggu (07/08/2022)
Guna memberikan semangat kepada anggota Paskibra yang rata–rata masih berusia antara 15 hingga 16 tahun ini, Babinsa Sertu Holis Nasution mengawali kegiatan dengan pemanasan dan memberikan apresiasi serta pengarahan memotivasi untuk lebih bersemangat dalam latihan
“Menjadi anggota Paskibra adalah suatu nilai kebanggaan tersendiri. Sebab itu tidak semua orang bisa menjadi anggota Paskibraka. Mereka harus menjalani seleksi dan di nyatakan lolos, Dimana dalam tahapan seleksi, biasanya banyak yang tereliminasi” ujarnya
“ini saya sampaikan karena waktu pelaksanaan upacara sudah semakin dekat, untuk itu kita harus lebih bersemangat serta permahir gerakan agar pada pelaksanaannya nanti bisa sukses dan lancar” imbuhnya
Menurutnya, dengan semangat dan giat dalam latihan tentu akan mendapatkan hasil yang maksimal, untuk itu para anggota paskibra harus memiliki sikap dan tekad dalam latihan
“jadi sekali lagi agar kita tetap semangat dan tidak jenuh ataupun malas dalam pelaksanaan latihan, dan kami selaku pelatih dan pembimbing akan tetap berupaya dengan mengunakan berbagai metode beraneka ragam, selain diisi dengan pengarahan, juga diwarnai dengan bercanda dan bergurau, disela-sela kegiatan bersendaguarau juga diberikan tanya jawab tentang wawasan kebangsaan dan yang bisa menjawab mendapat hadiah” imbuhnya
Lanjutnya, dengan adanya kegiatan tanya jawab dan bercanda gurau diharapkan para anggota Paskibra di saat latihan berikutnya penuh dengan semangat tinggi dan disiplin, dan semoga pada saat pelaksanaan nanti pada tanggal 17 Agustus 2022 di lapangan Kecamatan Linngga Bayu mencapai hasil maksimal dan sukses