
Kotanopan – Babinsa Keramil 14/Kotanopan Kodim 0212/Tapsel jajaran Korem 023/KS Serka Muhammad Lubis melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Warga Kelurahan Pasar Kotanopan Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Minggu (16/10/2022)
Dikatakan Babinsa Serka Muhammad Lubis, bahwa kegiatan Komsos yang dilaksanakannya merupakan tugas rutin yang dilakukan Babinsa untuk memonitoring wilayah, guna mengetahui situasi dan kondisi serta perkembangan wilayah binaannya serta untuk mempererat hubungan antara Babinsa dengan warga binaan guna mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat
Dalam Komsosnya, Serda Babinsa membicarakan tentang kebersihan lingkungan dan mengajak masyarakat untuk rutin membersihkan lingkungan di musim penghujan
Babinsa juga menghimbau kepada warga agar lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan sekaligus waspada terhadap banjir di musim hujan dengan membersihkan parit dan lingkungan sekitar rumah masing-masing
“selain kita menjaga keamanan lingkungan, kita juga harus bisa menjaga kebersihan lingkungan, apalagi ini musim hujan yang rawan terjadinya genangan air atau banjir, selain itu juga agar tetap terjaga kondisi lingkungan yang bersih, asri dan sehat” ujarnya
Menurutnya, lingkungan yang tidak bersih dapat menyebabkan banyaknya sarang penyakit bagi warga, sehingga perlu adanya kepedulian warga untuk menjaga dan meningkatkan kebersihan lingkungan
“untuk itu mari bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan dengan secara rutin melakukan pembersihan lingkungan sekitar kita, membersihkan sampah yang ada di pariat agar tidak terjadi penyumbatan dan tidak membuang sampah sembarangan, sehingga akan tercipta lingkungan yang sehat serta terhindar dari banjir sehingga aman dan nyaman bagi kita dan masyarakat sekitar” tutupnya