
Barumun Selatan – Babinsa Koramil 08/Barumun Kodim 0212/Tapsel Korem 023/KS Koptu Ahmad Sofyan Nasution bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Kepala Desa (Kades) Banua Tonga, Kecamatan Barumun Selatan Kabupaten Padang Lawas
Dikatakan Babinsa Koptu Ahmad Sofyan Nasution, pihaknya selaku Babinsa bersama aparat lainnya di wilayah terus menjalin hubungan silaturahmi dengan aparatur terkait di Desa Binaanya
Ia mengatakan, maksud dan tujuan komsos ini adalah menjalin hubungan silaturahmi dan mempererat hubungan keakraban serta dan berkordinasi tentang solusi apabila terdapat permasalahan di Desa Banua Tonga
“Saya menyampaikan kepada Kepala Desa Banua Tonga, jika ada permasalahan warga hendaknya dalam penyelesaiannya tetap berkordinasi Dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas, sehingga kami dapat membantu bila memang masih bisa Di selesaikan secara kekeluargaan,” katanya, Sabtu (23/10/2022)
Babinsa juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para aparat di wilayah dan para tokoh masyarakat yang selama ini sudah ikut peduli dengan tugas-tugas yang dilakasnakannya dalam rangka pembinaan kewilayahan, sehingga masyarakat merasakan kedekatan dan perasaan aman.
“Terimakasih kepada aparat dan para tokoh disini yang selalu aktif menjaga Desa ini menjadi aman, damai, dan tentram, tentunya tanpa peran serta bapak-bapak disini, kami selaku aparat disini tidak bisa berbuat apa-apa” imbuhnya
Babinsa juga berharap kepada aparat, tokoh dan seluruh warga masyarakat bisa tetap saling peduli dan menjaga keamanan dan ketertiban serta kondusifitas di wilayah desa Banua Tonga