Barumun Baru – Koramil 08/Barumun Kodim 0212/Tapsel Korem 023/KS melalui personel Babinsa yang dipimpin Serka Juniardi melaksanakan kegiatan pendampingan panen padi milik kelompok tani Saba Lobu di areal persawahan Desa Mompang Kecamatan Barumun Baru Kabupaten Padang Lawas, Kamis (17/11/2022)
Kegiatan panen padi dilakukan secara bersama-sama oleh kelompok tani Aba Lobu dengan dibantu beberapa personel Babinsa diantaranya Serka Juaniardi, Sertu Sudarianto, Kopda Ibrahim Harahap dan Praka Zeffri NH Siregar
Dikatakan Babinsa Serka Juaniardi, pihaknya dalam membantu petani, bukan hanya membantu pada saat panen saja, namun sejak mulai pembibitan hingga panen ikut terjun di lapangan baik dalam penanaman, pemeliharaan atau perawatan hingga panen bersama
“pendampingan ini kami para Babinsa bersinergi bersama petugas penyuluh lapangan, jadi bukan saat panen saja, dari mulai masa penyiapan benih dan pengolahan tanah kami lakukan pendampingan, dan kami juga memberikan sosialisasi kepada petani tentang pertanian” ujarnya
“Sehingga usai panen para petani dapat memahami apa yang harus dilakukan dan dipersiapkan guna menghadapi musim tanam berikutnya,” imbuhnya
Sementara itu, Danramil 08/Barumun Kapten Arh Saleh Hasibuan mengatakan, bahwa TNI selalu siap mendampingi para petani, dengan cara mengoptimalkan peran para Babinsa di desa binaannya masing-masing dan selalu siap berkoordinasi dengan pihak terkait serta pihak manapun demi suksesnya program penguatan ketahanan pangan
Lebih lanjut, Danramil memerintahkan kepada seluruh Babinsa untuk memberikan pendampingan terhadap petani agar dapat meningkatkan hasil panen
“Kita arahkan Babinsa agar mendampingi petani semaksimal mungkin. Tujuannya adalah untuk meningkatkan hasil panen sehingga dapat menjaga ketahanan pangan dan bisa memenuhi kebutuhan pangan pada saat masa seperti sekarang ini,” ungkap Danramil