Angkola Barat – Dalam upaya mewaspadai terjadinya bencana alam di musim hujan, Babinsa Koramil 19/Siais Kodim 0212/Tapsel Korem 023/KS Serka Ayen Safri Siregar menghimbau dan mengingatkan warga masyarakat untuk peka dan waspada terhadap terjadinya bencana alam di Desa Sisundung Kecamatan Angkola Barat Kabupaten Tapanuli Selatan, Selasa (13/12/2022)
kepada warga desa binaannya, Babinsa Serka Ayen meminta dan mengingatkan kepada warga masyarakat untuk berhati-hati dan wasapada terutama bagi yang beraktifitas di Sungai, ladang dan dalam aktifitas apapun saat musim hujan
“BMKG sudah mengingatkan sejumlah provinsi di Indonesia termasuk wilayah Sumatera Utara untuk mewaspadai tingginya curah hujan yang akan terjadi beberapa hari kedepan khususnya di wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan dalam bulan ini,”ujarnya
Menurutnya, dengan adanya cuaca musim hujan dengan curah hujan yang tinggi dapat mengganggu aktifitas warga sehari-hari
“hujan apalagi disertai angin kencang dapat merusak atau menghancurkan bangunan dan benda-benda lain, mengubahnya menjadi bencana, Intinya masyarakat saya Himbau untuk selalu waspada dan hati-hati terutama saat berkatifitas di tempat-tempat yang rawan bencana banjir dan tanah longsor” imbuhnya
Ditambahkan Babinsa Saat menjelaskan kepada para warga, apabila hujan turun lebih baik berhenti beraktifitas dan mencari tempat yang lebih aman dari bahaya bencana alam banjir dan juga longsor