Natal – Danramil 17/Natal Kodim 0212/Tapsel Korem 023/KS Letda Chb Elman bersama Babinsa menghadiri acara serah terima dan Pelantikan Penjabat (Pj) Kepala Desa se-Kecamatan Natal bertempat di Aula Kantor Camat Natal Kabupaten Mandailing Natal, Selasa (14/03/2023)
Kegiatan serah terima dan Pelantikan kali ini juga dihadiri oleh Forkopimka Kec. Natal diantara Camat Natal,Danramil 17/Natal, Kapolsek Natal diwakili Bhabinkamtibmas, Kacabjari Natal,Kapos TNI-AL Natal, Kapolairud Natal,Kakorwil Pendidikan Kec. Natal,Ka KUA Natal, Pejabat Kepala Desa Lama, Pejabat PJ Kepala Desa dan Ketua PLD Kec.Natal
Pelantikan dan pengambilan sumpah Pj Kepala Desa dilaksanakan guna mengisi jabatan Kepala Desa yang sudah berakhir masa jabatannya. Mereka akan mengisi jabatan Kepala Desa sementara terhitung mulai hari ini sampai Kepala Desa yang baru definitif hasil Pilkades serentak nanti ditetapkan
Dalam sambutannya Camat Natal pada intinya, mengucapkan puji syukur dan terima kasih Forkopimka Kec. Natal atau yang mewakili hadir dalam acara pelantikan PJ Kades, selanjutnya ucapan terima kasih kepada pejabat Kepala Desa lama yang telah mengabdikan dirinya dalam memimpin pemerintahan desanya masing-masing
Sementara itu Danramil 17/Natal Letda Chb Elman pada kesempatan tersebut mengharapkan agar Pejabat Kepala Desa yang baru dilantik untuk tetap menjaga sinergitas tiga pilar desa
“kami ucapkan selamat bertugas kepada pejabat kepala desa yang baru, tetap jalin kerjasama dan koordinasi agar sinergitas tiga pilar tetap terjaga, sehingga keamanan dan ketentraman desa dapat terpelihara dan roda pembangunan dapat berjalan dengan baik” harapnya
“Dengan demikian pembangunan yang sudah dilaksanakan pemerintah selama ini, manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat” pungkasnya