
Sosopan – Dalam rangka monitoring ketersediaan dan harga kebutuhan pokok dan komuditi lainnya di bulan Ramadhan, Babinsa Koramil 07/Sosopan Kodim 0212/Tapsel Korem 023/KS Sertu Juniardi melakukan pengecekan harga sembako di Pasar Tradisional Sosopan Desa Sosopan Kecamatan Sosopan Kabupaten Padang Lawas, Kamis (30/03/2023)
Dalam kegiatannya, Babinsa turun langsung berkeliling pasar sembari bertanya kepada para pedagang bahkan mencatat beberapa harga dan stok sembilan bahan pokok (Sembako)
Di sela kegiatan, Babinsa Sertu Juniardi menyampaikan, bahwa kegiatan pengecekan harga sembako diwilayah binaan dilakukan dalam rangka mengetahui naik turunnya harga sembako di bulan Ramadhan
“kegiatan ini untuk memonitoring sembako diantaranya stok dan harga yang mana saat ini kita berada pada bulan puasa Ramadhan, dan akan menyambut hari raya Idul Fitri” ujarnya
Menurutnya, dengan berkeliling pasar, pihaknya ingin memastikan adanya ketersedian stok sembilan bahan pokok (Sembako) dan kemungkinan naik turunya harga di pasaran
“dengan data yang ada, kita juga akan mengantisipasi kenaikan harga dan kondisi stok yang ada dan yang akan diperlukan dihadapkan kebutuhan masyarakat hingga perayaan Idul Fitri nantinya” imbuhnya
Selain itu, Babinsa juga mengatakan, bahwa kegiatannya tersebut selain untuk memastikan kestabilan harga Sembako, kegiatan ini juga untuk memberikan rasa aman kepada para pembeli agar tidak ada oknum pedagang yang memanfaatkan situasi dengan menaikan harga sepihak
“memang sampai saat ini hasil pengecekan di lapangan dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa harga komoditi bahan pokok yang mengalami kenaikan tapi disisi lain ada yang mengalami penurunan, dan ada beberapa komoditi yang naik, namun adanya kenaikan harga masih dalam batas wajar” tutupnya