
Sipirok – Babinsa Koramil 03/Sipirok Kodim 0212/Tapsel Korem 023/KS Peltu Agustiar dan Kopka Muara AP. Siregar melaksanakan siaga pengamanan di Pos Pam Ketupat Toba tahun 2023 di Pos Pam Pasar Sipirok Kecamatan Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan, Kamis (20/04/2023)
Dikatakan Babinsa Peltu Agustiar, bahwa pihaknya dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri melaksanakan siaga pengamanan guna menciptakan keamanan dan kenyamanan pemudik dan menjaga stabilitas situasi pada perayaan lebaran
“kita disini melaksanakan siaga pengamanan, ada beberapa personel gabungan dari instansi terkait diantaranya dari unsur TNI, Polri, Tenaga Kesehatan, Perhubungan, BPBD, Damkar dan Satpol PP, kami bersama melaksanakan siaga pengamanan selama perayaan Idul Fitri tahun ini” paparnya
Menurutnya, pengamanan selama perayaan dan libur Idul Fitir atau lebaran sangat penting dilakukan, selain menciptakan keamanan, juga sebagai upaya dalam memperlancar dan menciptakan ketertiban khususnya pada arus lalu lintas
“dan situasi di sekitar area pengaman ini, Alhamdulillah untuk saat ini arus mudik masih terlihat stabil, walaupun adanya kepadatan kendaraan dari luar kota dan kendaraan dari dalam kota sendiri semoga untuk situasi mudik lebaran kali ini dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif ” imbuhnya
Babinsa juga berpesan kepada para warga masyarakat yang akan melakukan mudik agar tetap hati-hati dan tingkatkan kewaspadaan serta mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan
“Saya juga berpesan kepada para Warga masyarakat yang akan mudik, agar selalu menjaga kondisi tubuh agar bisa melaksanakan perjalanan dengan baik dan lancar, tetap hati-hati, tetap waspada dan utamakan fator keamanan dan keselamatan selama di perjalan sampai dengan tujuan ”tutup Babinsa